Workshop PTM Puskesmas Kurai Taji
Workshop PTM dilaksanakan di ruang pertemuan Puskesmas Kurai Taji, Kamis (16/12). Kegiatan Tersebut dihadiri oleh Kader Posbindu dari masing-masing Desa Binaan Puskesmas Kurai Taji.
Kegiatan workshop ini merupakan kegiatan yang melibatkan peran serta masyarakat dalam rangka deteksi dini, pemantauan dan tindak lanjut dini faktor risiko penyakit tidak menular secara mandiri dan berkesinambungan. Posbindu bisa dikatakan sebagai kegiatan UKBM, usaha kesehatan bersumber dari masyarakat.
Kegiatan tersebut dibuka oleh Kasubag Tata Usaha Ibu Fidyah Husna, S.Kom. Kader diberikan pemahamn tentang penyakit tidak menular. Bertindak sebagai narasumber dr. Revdilla Sari, dan Ns. Liza Putri Dewi, S.Kep dari Dinas Kesehatan Kota Pariaman. Secara garis besar kedua pemateri tersebut menyampaikan materi mengenai konsep Posbindu, administrasi pelaporan Posbindu, dan PTM (Penyakit Tidak Menular).